Hujan yang pertama jatuh adalah tubuhku di tubuhmu. Menggenangi persawahan di saat langit memerah di pipimu. Bulan mengambang dari dua matamu yang sedikit tertututp dan setengah terbuka. Genangan terus meluap jadi sungai. Jadi laut. Kita tenggelam, memanen karang dan terumbu, ikan-ikan dan semua yang bernama bahagia. Lelambai obelia dan uburubur, salam lili laut dan akar bahar. Semua penuh debar. Sebagai kerang kau dan aku mengeram. Julur-sembunyikan tubuh mengikuti irama ombak menempuh. Pantai yang kukuh. Kita bikin jukung dari kekayu diri, seberangi laut. Hujan yang pertama,
2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar